Pentingnya Thariqah Bagi Kaum Milenial

September 21, 2023 - 01:43
Pentingnya Thariqah Bagi Kaum Milenial

Selama ini thariqah sering diasumsikan oleh sebagian kalangan sebagai amalan atau laku yang khusus untuk orang tua, terutama untuk orang-orang yang berusia lanjut. Thariqah juga selalu diidentikkan dengan dzikir. Asumsi tersebut tentu saja tidak benar, karenanya perlu diluruskan. Perlu ditegaskan bahwa thariqah tidak hanya untuk kalangan tua, tetapi anak muda dan kaum milenial juga perlu berthariqah. Thariqah juga tidak melulu urusan dzikir dan wirid.

Thariqah atau tarekat secara etimologi berarti jalan, cara, atau metode. Thariqah diartikan sebagai jalan atau cara tertentu yang dilakukan oleh seseorang untuk menuju Allah. Dalam pengertian pratiksnya, thariqah adalah melaksanakan hal-hal yang wajib dan yang sunah, meninggalkan semua yang dilarang, melakukan riyadhoh dan meninggalkan hal-hal yang tidak bermanfaat. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar bisa dekat dengan Allah, mendapat ridha dan cinta-Nya.

Setiap orang baik tua maupun muda normalnya ingin dicintai Allah, Dzat yang mengatur segalanya. Di antara cara agar bisa dicintai Allah adalah dengan membersihkan diri baik lahir maupun batin, sebagaimana firman Allah,

إِنَّ اللهَ يُحِبُّ التَّوَّابِيْنَ وَيُحِبُّ الْمُتَطَهِّرِيْنَ

Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan mencintai orang-orang yang menyucikan diri. (al-Baqarah: 222).

Taubat dapat dipahami sebagai upaya pembersihan diri dari segala dosa dan kesalahan dengan cara menyesali perbuatan tersebut, dan bertekad untuk tidak mengulanginya lagi. Yang melakukan dosa dan kesalahan tentu saja tidak hanya orang yang sudah tua, tetapi setiap orang baik tua maupun muda. Karenanya bertaubat dari kesalahan dan memperbaiki diri menjadi pribadi yang lebih baik bukan hanya kewajiban orang yang sudah tua, tetapi menjadi keharusan bagi semua.

Dalam thariqah setiap orang diajarkan kesadaran bahwa setiap tindakannya selalu diawasi oleh Allah. Dengan kesadaran tersebut, seorang pengamal thariqah akan berusaha untuk tidak melakukan perbuatan yang dilarang, baik oleh agama maupun oleh aturan hukum yang berlaku. Dengan demikian, berthariqah menjadi penting tidak hanya bagi orang yang sudah tua, tetapi bagi semua kalangan tidak terkecuali kaum milenial.

Penulis: Husni Mubarok

Jatman Online Jam'iyyah Ahlith Thoriqoh al-Mu'tabaroh an-Nahdliyyah (JATMAN) merupakan organisasi keagamaan sebagai wadah pengamal ajaran at-thoriqoh al-mu'tabaroh.