Perkuat Media, MATAN UNJ Adakan Pelatihan Jurnalistik

Jakarta, JATMAN Online – Pengurus Komisariat Mahasiswa Ahlith Thoriqoh Al-Mu’tabaroh An-Nahdhliyyah (PK MATAN) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menggelar pelatihan Jurnalistik di Gedung Dewi Sartika Universitas Negeri Jakarta, Rawamangun, Sabtu, (25/6).
Kegiatan bertema “Jurnalis Milenial di Era Digital” dihadiri oleh puluhan mahasiswa dan anggota MATAN UNJ. Kegiatan ini merupkan salah satu dari program kerja divisi kominfo MATAN UNJ.
Acara sendiri dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dilanjut dengan sholawat thoriqiyah diikuti dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Yalal Wathon sebagai agenda rutin dalam memulai suatu acara.
Wakil Ketua MATAN UNJ, Mohamad Faqih mengatakan, bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari implementasi tujuan dibentuknya MATAN.
Menurutnya, jurnalistik merupakan salah satu bagian dari upaya pengurus MATAN untuk menciptakan kader-kader yang intelektual sebagai salah satu dari tiga sikap utama MATAN; Spiritualitas, Nasionalis dan Intelektual.
“Semoga dengan diadakannya pelatihan jurnalistik ini dapat menjadi sebuah pelatihan sekaligus penggalian potensi kader agar mendapatkan soft skill dan ilmu dalam dunia Pers,” ucapnya dalam sambutan pembukaan kegiatan.
Faqih berharap para peserta dapat menyerap pelatihan ini dan mendapatkan manfaat dari pelatihannya serta dapat memperkuat media dengan nilai-nilai moderasi.
Sementara itu, founder website berita KlikAnggaran.com Insan Purnama menjelaskan beberapa paparan materi mulai dari penulisan redaksi, strategi dalam penaikan berita online, kode etik jurnalis serta seluk beluk dari profesi Pers secara mendalam.
“Menjadi seorang jurnalis anda mungkin bisa mendapatkan projek yang bernilai fantastis, namun harus berhati-hati dan memahami kode etik, serta posisi pers sebagai control sosial. Karena jika salah melangkah anda akan berhadapan langsung dengan hukum,” ujar Kang Insan sapaan akrabnya.
Pewarta: M. Faqih
Editor: Arip Suprasetio